Usb Wifi Adapter adalah aksesoris komputer yang wajib banget kamu punya. Yang fungsinya sendiri ialah menghubungkan jaringan internet wifi, entah itu untuk komputer, laptop, atau penguat sinyal wifi android.
Pada kali ini saya akan merekomendasikan Usb Wifi Terbaik, dengan harga yang cukup murah dan dibawah 100 ribu-an penarasan rekomendasinya seperti apa ? langsung saja tanpa basa-basi.
1. TP-LINK TL-WN725N
Produk buatan TP-LINK ini memiliki desain yang cukup kompek, dan cocok untuk dibawa berpergian. TP-LINK TL-WN725N mempunyai kecepatan transmisi yang maksimalnya sampai 150 MBPS, yang pastinya sangat cocok untuk kamu yang seneng streaming, maupun bermain game online. Interface dari Usb wifi Adapter ini masih memakai USB 2.0, dan juga Usb Wifi ini mendukung keamanan yang cukup tinggi yaitu 64/128 WEP, WPA, PA2/WPA-PSK/WPA2-PSK (TKIP / AES).
Harga : Rp 70.000
Baca Juga :
2. TP-LINK TL-WN772
Masih dalam produk buatan TP-LINK. Usb wifi adapter ini adalah generasi selanjutnya dari tipe TL-WN-725N. Untuk spesifikasi nya sama memiliki kecepatan internet yang maksimal sampai 150 MBPS, Fitur keamanan yang mendukung tombol QSS, dan juga mendapatkan antena yang fungsinya itu menambah jangakauan penangkapan sinyal Wifi.
Harga : Rp 90.000
3. D-LINK N150
D-LINK adalah salah satu merek berkualitas, dalam pembuatan produk seperti Router, Wifi Extender, dan masih banyak lagi, yang salah satunya adalah Usb Wifi Adapter ini. D-LINK N150 ini bisa digunakan untuk laptop sebagai penguat sinyal atau bisa juga digunakan untuk komputer sebagai jaringan Wifi. D-LINK N150 juga mendukung beberapa fitur seperti IEE 802.11 N dan 802.11 G yang artinya sangat cocok untuk pemain game online maupun hanya untuk browsing/streaming saja, serta sudah mendukung kecepatan yang maksimal sampai 150 MBPS.
Harga : Rp 80.000
4. TOTOLINK EX100
TOTOLINK EX100 adalah Wifi Extender terbaik yang fungsinya untuk menjangkau sinyal Wifi yang cukup jauh. Usb Wifi ini juga bisa kamu gunakan untuk laptop ataupun komputer. TOTOLINK EX100 ini memiliki kecepatan sampai 150 MBPS, ada antena yang dapat dicopot, serta esktensi Wifi yang cukup mudah.
Harga : Rp. 90.000
5. XIAOMI WIFI EXTENDER V2
Ini adalah satu-satunya Wifi Extender buatan brand Xiaomi, yang pastinya kualitas tidak perlu diragukan lagi. XIAOMI WIFI EXTENDER ini memiliki kecepatan yang maksimal sampai 300 MBPS, perubahan bentuk antena dari yang versi sebelumnya, serta memiliki frekuensi 2.5 Ghz. XIAOMI WIFI EXTENDER ini wajib kamu jadikan pertimbangan juga, dikarenakan fitur dan kualitas yang mampu bersaing.
Harga : Rp. 75.000
6. TENDA U1
Di list terakhir adalah TENDA U1. TENDA U1 memiliki kecepatan wireless yang bisa mencapai 300 MBPS. Memiliki antena Omni-Directional yang bisa memancar dalam keadaan 360 derajat, serta sudah mendukung frekuensi 2.4 GHz. Dengan antena ini 360 ini, mampu memberikan jangkauan sinyal yang cukup luas. TENDA U1 bisa dijalankan di sistem operasi mulai dari Windows 10/8/7/VISTA/XP dan MAC OS 10.6, 10.11, dan LINUX.
Harga : Rp. 90.000
Baca Juga :
Oke segini dulu rekomendasi Usb Wifi Adapter dibawah 100 ribu versi Giery Bagas. Kalau kamu ada rekomendasi Usb Wifi adapter dibawah 100 ribu, langsung aja komen dibawah.
Terima kasih juga sudah mau membaca artikel ini sampai habis, jangan lupa share jika informasi ini bermanfaat, terakhir nama saya Giery sampai jumpa di artikel yang berbeda.